Panduan Penggunaan Inventa
Halaman Aset
Setiap aset pada aplikasi Inventa dapat dioperasikan pada halaman “Aset”. Ada dua jenis aset yang bisa dikelola, yaitu Aset Aktif dan Aset Non-Aktif. Aset Aktif adalah aset yang masih diketahui keberadaannya dan masih terdaftar sebagai kekayaan organisasi. Sedangkan Aset Non-Aktif adalah aset yang sudah dilepas, yaitu aset yang sudah dijual, dibuang, hilang, atau dihibahkan.
Pada halaman aset terdapat ikon “Pencarian” yang berisi berbagai alat untuk mencari, mengurutkan, atau mengelompokkan aset berdasar master datanya. Pengguna juga bisa mengunduh backup data aset ini dalam format file Ms Excel (.xlsx).